Kamis, 23 April 2015

Bermain dan Melesatkan Mimpi



Bermain dan Melesatkan Mimpi

Sumber gambar: http://angeladyan.blogspot.com

Selain senang karena bisa bermain dengan teman sebaya, sekolah juga bisa membuat anak jenuh. Benarkah? Hem, kita bisa mengaca pada diri kita sendiri, terkadang jenuh dengan rutinitas harian yang kita jalani sehari-hari. Perlu refresh otak untuk menghindari kejenuhan yang sering melanda. Seperti halnya anak-anak, harus ada cara agar anak tetap happy dan terus berkembang dengan baik.
Saat anak di rumah, biarkanlah anak bermain sesuai keinginannya. Yang alami dan mengasah otak mereka. Misalkan saja di Jawa ada yang namanya bermain pasaran. Yaitu bermain jual beli dengan temannya. Biasanya yang bermain ini adalah anak perempuan. Yang dijual hanya bunga-bunga segar, daun tetehan atau bunga mawar, melati, memetik di kebun sendiri. Walau sepele, mainan ini bisa membuat anak mengenal perdagangan. Sesuai pemahaman mereka sendiri.
Bisa juga bermain membuat topi dari dedaunan. Ambil daun kopi atau daun apalah yang agak lebar. Taruh berjejer, separuhnya saling bertumpuk. Ambil lidi, sematkan diantara daun satu dengan lainnya. Paskan dengan kepala, nah, jadilah topi ala anak sendiri. Walaupun sederhana, melatih anak supaya bisa berkreasi dan berimajinasi.
Masih ada bermacam ragam mainan ndeso yang membuat anak kita bisa berimajinasi setinggi langit. Tak melulu harus berbau teknologi. Karena dari permainan yang sederhana juga bisa membuat mereka berkreasi, malah lebih tersimpan rapi dalam ingatan mereka. Pelan, dari situlah suatu saat nanti teknologi akan menyempurnakan mimpi mereka. Dari hal dan mainan yang sederhana, bakat serta minat anak akan bisa kita lihat, lalu kita arahkan untuk kemajuan mereka selanjutnya.
Tak perlu khawatir, ada sebuah sekolah yang menitikberatkan pada bakat dan minat anak lho. Yaitu Kiwikids Preschool & Kindergarten yang terletak di Bekasi. Pendirinya siapa lagi kalau bukan Stefi Siera Ngangi, pebisnis muda kelahiran 1988 ini sangat antusias mengelola sekolah tersebut berdasar bakat yang dimiliki anak. Yuk, terus lihat dan kembangkan bakat minat anak, karena dari situ mereka bisa melesatkan mimpi. Salam penuh mimpi!


0 komentar:

Posting Komentar